Fakultas Sains dan Teknologi (FST), melaksanakan kegiatan yudisium ke-14 merupakan yudisium pertama yang dilakukan di Kampus B UIN Raden Fatah Palembang, kesempatan hadir Wakil Rektor III, II, dan Beberapa undangan dari Dinas Imigrasi Kelas I, Pengadilan Agama Kota Palembang, Kawil Kemenag Sumsel dan Dekan dan Wakil dekan dilingkungan UIN Raden Fatah Palembang baik secara luring dan daring, peserta yudisium diikuti 21 mahasiswa dari program studi Informasi sebanyak 20 mahasiswa dan Prodi Biologi 1 mahsiswa (28/1).
Dr. Munir, M.Ag selaku Dekan FST, dalam sambutannya berpesan kepada alumni FST untuk dapat bekerjasama diberbagai dimensi masyarakat global, tanpa ada batasan dari satu kelompok masyrakat tertentu dengan membangun mental yang mempunyai kemampuan komunikasi dan kolaborasi untuk tetep dapat exis dimasyarakat global. Jika mahasiswa mampu menaklukan dosen maka mahasiswa diharapkan mampu menaklukan stakeholder agar menjadi pemenang. Untuk mendukung kemampuan komunikasi dan kolaborasi Dekan FST mengajak peserta Yudisium mampu menjalin jaringan yang potensial agar dapat membuat suatu inovasi baru dengan mengkolaborasikan tatanan berbagai bidang ilmu pengetahuan dengan Agama, sehingga dapat menjadi pilar membangun masyarakat. Untuk mencapai tujuan itu, Dekan FST menyampaikan peran institusi yang telah dikemas dalam visi dan Misi FST yang berstandar Internasional yang dibangung oleh pimpinan UIN Raden Fatah Palembang, dan kini saatnya Alumni FST mengembangkan menuju lebih baik. Dekan FST, Mengucapkan banyak terimakasih pada stakeholder khususnya Mentri Agama yang telah secara langsung mengapresiasi alumni FST UIN Raden Fatah Palembang semuga mampu memberikan dampak yang nyata di masyarakat.
Wakil Rektor III Dr. Hj. Hamidah, M.Ag dalam sambutannya berpesan kepada alumni FST UIN Raden Fatah Palembang untuk menjaga sitarurahmi dengan akakemika baik Dosen maupun Staf akademik, meskipun dosen dan staf akademik dalam proses transfer ilmu pengetahuan mempunyai karakter yang bervariasi itu semata proses pembelajaran yang akan kita rasakan dikemudian hari. Diakhir sambutanya beliau juga memberikan motifasi alumni untuk memproleh pekerjaan dan menciptakan lapangan pekerjaan yang dapat membangun masyarakat.
Dekan FST dalam yudisium ke-14, mengapresiasi mahasiswa berprestasi baik dari peserta yudisium sebagai kelulusan terbaik dan 2 mahasiswa Prodi Kimia yang memperoleh prestasi tingkat nasional. Begitu juga alumni memberikan apresiasi kepada dosen faforit di lingkungan FST. (WD3)