(Humas, 21 Oktober 2020). Mengawali tahun akademik 2020/2021 dua Bank plat merah Bank Syariah Mandiri (BSM) Kas UIN Raden Fatah dan Bank Sumselbabel Syari’ah (BSS) Cabang Pembantu UIN Raden Fatah melaksanakan sosialisasi dan silaturrahmi di Fakultas Sains dan Teknologi UIN Raden Fatah Palembang. Hari ini BSM dan BSS akan mensosialisasikan produk unggulan kepada dosen dan tenaga kependidikan dilingkungan FST hanya saja waktunya kami bedakan, BSM pada pagi hari jam 10.00-11.30 Wib dan BSS jam 14.00-15.30 wib ujar Wadek 2 FST Dr. Delima Enggga Mareta, M.Kes. Dalam sambutan sekaligus mewakili Dekan FST Dr. Irham Falahudin, M.Si menyambut baik atas kedatangan pimpinan BSM Kas UIN Raden Fatah dan mengharapkan memberikan informasi penting terhadap produk bersyari’ah kepada khususnya kepada dosen muda dan tenaga kependidikan yang memerlukan pinjaman, perumahan bahkan kendaraan berbasis syari’ah.
Materi sambutan dan sosialisai yang disampaikan Pak Dedy Suryadi Dharmawan (Regional Head) dan Beny Jauhari selaku marketing pembayaran menyampaikan produk unggulannya yang cocok untuk dosen dan tenaga kependidikan FST diantaranya adalah Tabungan Mudhorobah, simpanan emas dan perumahan yang berbasis syariah dan bermarjin rendah dan bisa dimusyawarahkan.
Sementara pimpinan dan rombongan Bank SumselBabel Syariah (BSS) diterima langsung Dekan FST Dr. Munir, M.Ag. beliau menyambut baik silaturrahmi ini karena memang BSS sudah bekerjasama dengan UIN Raden Fatah terutama pembayaran gaji, UKT mahasiswa. Simpan pinjam yang dilakukan dosen dan tenaga kependidikan dilingkungan UIN Raden Fatah dan tidak ketinggalan FST. Disampaikan Herman Felani selaku pimpinan Cabang Pembantu UIN Raden Fatah produk yang disajikan untuk Dosen dan Tenaga Kependidikan adalah produk unggulan diantaranya adalah Tabungan Kaffah, Rofiqoh, Tasbih serta kepemilikan rumah yaitu Kepemilikan Griya Sejahtera (KGS), Kepemilikan Emas dan lain-lain yang tentunya atas akad syariah yang sesuai dengan ajaran agama Islam dan Fatwa MUI. Diakhir acara Dekan FST memberikan arahan kepada Wadek 3 untuk ditindak lanjuti melalui MOA agar kerjasama ini mengikat da nada ikatan emosional antara beberapa Bank Syariah yang ada dilingkungan UIN Raden Fatah Palembang. (WD3).